07/01/26

Serah Terima Jabatan Struktural Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin

Sekayu, Muba ,Rubrikterkini.com– Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin (Dinkes Muba) melaksanakan acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) bagi Pejabat Struktural di internal kantor Dinkes Muba pada Senin, (5/1/2026). Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat I Dinkes Muba ini menjadi momentum penting dari upaya penyegaran organisasi dan peningkatan kapasitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Muba.
 
Berdasarkan keputusan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, berikut ini daftar pejabat struktural yang melakukan serah terima jabatan di Dinkes Muba:
1. Kabid Kesehatan Masyarakat (Kesmas): Dari H. Maryadi, SKM., M.Kes kepada dr. Zwesty Wisma Devi, MH.
2. Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P): Dari Ucu Arunsang, SKM., M.Kes kepada Jun Indra, SKM.
3. Kabid Sumber Daya Kesehatan (SDK): Dari Lilia Rosa, SE., M.Kes kepada Ridati Murdiyanti, S.Si., MARS.
4. Kabid Pelayanan Kesehatan (Yankes): Dari Yettria, SKM., M.Si kepada Lilia Rosa, SE., M.Kes.
5. Kasubbag Hukum, Kepegawaian & Umum: Dari Mery Delpi, SKM., M.Kes kepada Sri Indahwati, SE., M.Si.

Pelaksana tugas Kepala Dinas Kesehatan Muba (Plt. Kadinkes Muba), dr. Zwesty Wisma Devi, MH, yang kini juga mengemban amanah sebagai Kabid Kesmas, menegaskan bahwa perubahan jabatan ini merupakan langkah strategis Pemerintah Kabupaten Muba untuk memberikan kesempatan bagi setiap ASN untuk menambah ilmu dan pengalaman baru. 

“Perubahan jabatan ini harus disikapi secara professional. Ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk belajar hal-hal baru dan berkoordinasi dengan tim yang berbeda,” tegasnya.

dr. Zwesty juga memberikan apresiasi yang mendalam serta ucapan terima kasih kepada para pejabat lama atas jasa, inovasi, dan prestasi yang telah disumbangkan ke Dinkes Muba. Kepada pejabat yang baru dilantik, ia berpesan agar segera beradaptasi dengan tantangan yang ada, termasuk dalam hal efisiensi anggaran. Beliau menekankan bahwa adanya efisiensi bukan berarti mengecilkan substansi kegiatan yang akan dilakukan kedepan, melainkan menuntut efektivitas dan kreativitas dalam mencapai target kinerja.

Dalam kesempatan ini juga, bapak Ucu Arunsang, SKM., M.Kes, mewakili pejabat struktural lama, menyampaikan pesan dan kesannya selama bertugas, serta mengucapkan terima kasih atas kerjasama tim yang solid selama ini.

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi mendalam terkait uraian tugas dari setiap bidang, termasuk tantangan teknis dan pekerjaan rumah (PR) yang harus ditindaklanjuti oleh para pejabat baru.

Sertijab diakhiri dengan penandatanganan Berita Acara dan foto bersama untuk mengabadikan momen sakral ini.
(Maryunika)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar