Kapolres Muba Ngabuburit Keliling Kota Sekayu Sambil Berbagi Takjil

<<


Muba,RubrikTerkini.com-Ngabuburit ala Kapolres Muba Akbp Siswandi Sik SH MH lain dengan yang lain, ibarat pepatah sekali dayung dua tiga pulau terlampaui.

Bagaimana tidak, suatu kegiatan disamping hiburan dan  mendapatkan kesehatan tubuh, tugas anggota polri selaku pengemban harkamtibmas ( pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat) juga dapat dilaksanakan.

Hal inilah yang dilakukan oleh Kapolres Muba Akbp Siswandi Sik SH MH pada hari Jum'at (31/03/2023) selesai sholat Ashar berjemaah di Masjid Al Muntaha polres Muba, secara bersama-sama Kasat lantas Akp. Ricky Mozam, Kasat Bimmas Akp. Nofrizal dan Kasat Samapta Akp. Ade Nurdin serta personil lainnya bersepeda mengelilingi kota Sekayu dengan berpakaian dinas lengkap.

Ya kegiatan ini kami lakukan bersama personil lainnya  sekalian berhibur melihat kota Sekayu dengan bersepeda, dan memastikan  situasi Kamtibmas kota Sekayu menjelang berbuka puasa dalam keadaan aman terkendali,  sekaligus mencegah adanya balap liar oleh anak-anak muda di kota Sekayu ini, sehingga masyarakat dapat merasakan kenyamanan dan ketenangan  dalam melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadhan ini . jelas Siswandi.

Jadi banyak hal positif yang kami dapatkan dalam kegiatan ini, kita berhibur dan berolah raga juga dapat memastikan kondusifitas kota Sekayu menjelang berbuka puasa sore ini. ujarnya.


Terpantau Media Rubrikterkini.com disela-sela perjalanan Kapolres Muba dan rombongan bersepeda, juga menyempatkan diri berbagi takjil kepada warga.

Takjil dibeli dari pedagang yang dilewati rombongan Kapolres dan kemudian dibagikan kepada warga yang kebetulan lewat ditempat tersebut . (Maryunika)

No comments

Powered by Blogger.